Pdt Verro Tunas :Puji Tuhan, Selama pelaksanaan Jambore sebelum nya baru di Kota Kotamobagu ini akan dihadiri dan dibuka oleh Ketua Sinode BPH GBI
Ketua Badan Pekerja Daerah Gereja Bethel Indonesia (BPD GBI) Sulawesi Utara Gorontalo Pdt Verro Tunas didampingi Pdp Evi Panese dan rombongan meninjau lokasi pelaksanaan perkemahan Jambore DPA GBI Sulut-GO 2017 di Stadion Gelora Ambang Kelurahan Kotamobagu,Jumat (23/6/2017).
Kepada awak media Pdt Verro mengatakan kedatangannya dilokasi ini adalah untuk memastikan kesiapan fasilitas air,listrik dan keamanan yang ada dilokasi perkemahan jambore karena waktunya tinggal beberapa hari lagi karena menurut Humas Panitia Rundown kegiatan, Ketua Badan Pekerja Harian (BPH) Sinode GBI akan membuka secara resmi kegiatan ini pada Senin (26/7/2017)
“Menurut penyampaian Humas panitia sampai pada hari ini (jumat) sudah hampir seribu peserta yang mendaftar dan seluruh gereja GBI se sulut gorontalo,” kata Pdt Verro yang juga adalah Gembala Sidang GBI Jehuda Manado
Ditambahkan Oleh Humas Panitia David Wullur dalam perkemahan Jambore ini beberapa kegiatan yang akan dilaksanakan seperti Kebaktian Kebanguunan Rohani (KKR) pepenyampaian materi-materi yang luar biasa dari hamba-hamba Tuhan,lomba cerdas tangkas, pengetahuan Alkitab, .
“Pertama-tama saya mengucapkan syukur kepada Tuhan atas kasih karunia Nya buat kesehatan dan kekuatan dalam mempersipakan acara ini, mengapresiasi kepada Ketua BPD Pdt verro Tunas yang sudah turun lansung cek kesiapan panitia di lokasi jambore,”
“Pada pembukaan nanti akan akan ada parade peserta serta malam nya ibadah KKR yang akan dipimpin lansung oleh Ketua BPH Pdt Japarlin Marbun, serta satu malam akan di isi pujian bersama artis rohani Maria Shandy,” ujar Humas didampingi Kordinator Sie Acara Pdm Jekson Sepang.STh
Diketahui selama pelaksanaan Jambore yang sudah dilakukan beberapa tahun lalu tidak pernah dihadiri dan dibuka oleh Ketua BPH Sinode GBI baru tahun ini di Kota Kotamobagu lansung dihadiri lansung, suatu berkat yang luar biasa bagi kota kotamobagu
Ditempat terpisah melalui sambungan telepon Kabag Humas Pemkot Kotamobagu Hi Jufri Ngandu mengatakan suatu berkat bagi kota kotamobagu sebuah acara besar kegiatan rohani yang melibatkan seluruh daerah di sulut gorontalo bisa dilaksanakan di kota kotamobagu
“Syukur, buat kegiatan ini bisa terlaksana di daerah ini , pesan saya agar seluruh peserta dapat mengikuti acara dengan baik serta bisa menjaga keamanan dan ketertiban karena mengingat pembukaan nya pada hari raya idul fiitri kedua,” tutup nya
Tim liputan bulawanews.com