Plt Bupati Talaud Petrus Simon Tuange, S.Sos, M.Si didampingi Ketua TP-PKK Henny Paulina Tuange Totopandey Menanam Tanaman (foto/melky)

Peringati Hari Bumi, Tuange: Mari Kita Jaga Pesona Alam Porodisa

Talaud, Bulawanews.com – Plt Bupati Kepulauan Talaud Petrus Simon Tuange, S.Sos, M.Si didampingi Ketua TP-PKK Henny Paulina Tuange Totopandey menghadiri pelaksanaan program perlindungan keanegaraman hayati di Kabupaten Talaud dalam rangka memperingati Hari Bumi yang jatuh pada tanggal 22 April 2018, bertempat di Desa Tuabatu, Jumat (20/4/2018).

Kegiatan bertajuk “Menjaga Pesona Alam Porodisa” ini di sponsori oleh yayasan IDEP Selaras Alam yang telah melaksanakan program perlindungan keanekaragaman hayati di Kabupaten Talaud melalui gerakan konservasi dan penghidupan berkelanjutan dengan menggunakan konsep permakultur.

Kedatangan Plt Bupati bersama Ketua TP-PKK di Desa Tuabatu di awali dengan penjemputan secara adat dan selanjutnya menuju lokasi acara yang bertempat di Lapangan Sepak Bola Tuabatu.

Adapun beberapa kegiatan yang di laksanakan, diantaranya: Penanaman pohon konservasi, pencanangan desa konservasi, diskusi mengenai lingkungan hidup, pameran produk, camping, lomba/kuis seputar lingkungan hidup dan outbound.

Dalam sambutannya, Petrus Tuange menyampaikan apresiasi bahkan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada yayasan IDEP Selaras Awan yang walaupun kantornya berkedudukan di Bali tetapi secara aktif hadir di tengah-tengah kehidupan masyarakat Talaud untuk membantu menjaga alam di Tanah Porodisa.

“Banyak hal yang telah di lakukan oleh yayasan IDEP Selaras Awan di Kabupaten Talaud. Masyarakat sudah sangt terbantu dengan berbagai kegiatan yang di lakukan,”kata Tuange

Dirinya berharap, agar melalui kegiatan ini masyarakat Talaud dapat merasakan manfaatnya. “Saya berharap kiranya warga masyarakat dapat memanfaatkan semua ilmu yang dibagikan oleh yayasan IDEP, karena hasilnya nanti masyarakat sendiri yang akan menerimanya,” imbuh Tuange dihadapan masyarakat yang hadir.

Usai memberikan sambutan, Plt Bupati berkesempatan menandatangani 6 buah dokumen/prasasti penetapan 6 Desa Konservasi di Kabupaten Talaud masing-masing Desa Tuabatu, Desa Bengel, Desa Ensem, Desa Rae, Desa Ambela, dan Desa Dapihe.

Setelah menandatangani prasasti secara simbolis, Tuange bersama ketua TP-PKK Kabupaten Talaud melepas burung Sampiri (sebagai Maskot Talaud) sesudah itu melakukan penanaman pohon di daerah pinggiran pantai, dan selanjutnya pencanangan penggunaan garam pada areal tanaman kelapa.

Acara ini diakhiri dengan penyerahan prasasti penetapan Desa Konservasi kepada masing-masing perwakilan. (Melky Tumpia)

Komentar Facebook

Komentar

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang wajib diisi *

*

x

Berita Lainnya

SMP Negeri 1 Kotamobagu Raih Penghargaan Adiwiyata Tingkat Provinsi Sulawesi Utara 2024

BULAWANEWS.COM, KOTAMOBAGU – Setelah sukses meraih Penghargaan Adiwiyata Tingkat Kota Kotamobagu, SMP Negeri 1 Kotamobagu ...