Dokter Hewan Diperlukan di Kotamobagu

KOTAMOBAGU, BULAWANEWS.COM  – Banyaknya masyarakat Kotamobagu miliki peliharaan hewan ternak seperti sapi, kambing, babi dan unggas, Membuat Dinas Pertanian dan Perikanan Pemkot Kotamobagu mengajukan usulan untuk dokter hewan pada awal tahun 2018 lalu

Kementrian Pertanian Pusat saat ini akan menempatkan satu dokter hewan guna menangani keluhan masyarakat terkait permasalah  hewan ternak di Kota Kotamobagu

Hal tersebut disampaikan oleh Kadis Pertanian dan Perikanan Muljadi Suratinojo, kepada awak media Bulawanews.com, Selasa (3/7/2018)

“Ya, saat ini kebutuhan akan dokter hewan di Kotamobagu sangat diperlukan,” ujar

Ditambahkan, pihaknya akan memberikan fasilitas penunjang , seperti tempat tinggal dan kendaraan dinas kepada dokter hewan tersebut, agar dirinya betah dalam menjalankan tugas di Kotamobagu, tidak mengalami kendala

Ia pun berharap, semoga dengan ditempatkannya dokter hewan di Kotamobagu, akan dapat menangani permasalah dan keluhan masyarakat akan hewan ternak.

“Jika ada keluhan mengenai hewan ternak. Masyarakat dapat menghubungi dokter hewan tersebut di Dinas Pertanian dan Peternakan Kotamobagu, agar dapat segera diindentifikasi penyakit yang diderita oleh hewan ternak tersebut,” pungkasnya (Man/*)

Komentar Facebook

Komentar

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang wajib diisi *

*

x

Berita Lainnya

Sinpai BKC Ucapkan Terima Kasih atas Kepedulian Paslon NK-STA untuk Atlet Karate

BULAWANEWS.COM, POLITIK – Dalam upaya mendukung dan menumbuhkan minat serta bakat olahraga, khususnya di bidang ...