Sekda Pohuwato Terima Mahasiswa KKN PPM Universitas Gajah Mada
Foto bersama jajaran Pemkab Pohuwato dan Mahasiswa UGM

Sekda Pohuwato Terima Mahasiswa KKN PPM Universitas Gajah Mada

POHUWATO, BULAWANEWS.COM – Pemerintah Kabupaten Pemkab) Pohuwato, hari ini menerima 30 orang Mahasiswa yang akan melaksanakan Kuliah Kerja Nyata Pembelajaran Pemberdayaan Masyarakat (KKNPPM) dari Universitas Gadjah Mada (UGM).

Para Mahasiswa tersebut, langsung diterima oleh Sekda Djoni Nento di ruang pola Kantor Bupati Pohuwato, Selasa, (2/7/2019).

Saat menerima para Mahasiswa tersebut, Sekda menyampaikan selamat datang kepada adik-adik Mahasiswa yang akan melaksanakan KKN PPM di Kabupaten Pohuwato, khususnya di Kecamatan Taluditi.

“Insya Allah para Mahasiswa ini bisa melaksanakan tugas untuk melaksanakan pengabdian terhadap masyarakat khususnya di Kecamatan Taluditi yang menjadi lokus UKM dan Stunting, “ ujar Sekda.

Sekda berharap, masyarakat Kecamatan Taluditi, khususnya lokus Desa Tirto Asri dan Desa Kalimas, bisa menerima baik kehadiran para Mahasiswa.

“Kurang lebih 2 bulan adik-adik Mahasiswa akan melakukan KKN PPM. Dan diharapkan bisa membantu usaha-usaha dari masyarakat setempat. Semoga hasil yang diperoleh dari kegiatan tersebut dapat ditularkan juga kepada masyarakat sekitar, “ ungkap Sekda.

Pembimbing Lapangan KKN PPM UGM DR. Latif Sahubawa, M.Si mengungkapkan rasa terima kasih kepada Pemda Pohuwato yang telah menerima Mahasiswa KKN PPM UGM.

Ia berharap, dengan waktu yang singkat ini, bisa diselesaikan dengan baik oleh Mahasiswa. Latif Sahubawa juga menjelaskan, bahwa persoalan stunting, ada 4 faktor yang menjadi fokus, yaitu kependudukan, pangan gizi, sanitasi dan kesehatan lingkungan.

“Semoga Mahasiswa dari 4 disiplin ilmu ini, Insya Allah bisa memberikan pelatihan dan ilmu yang bermanfaat kepada kelompok sasaran.

Sementara itu, Kepala Baperlitbang yang diwakili Kabid Ekososbud Husain Ingo, juga menambahkan. Bahwa mahasiswa ini akan melaksanakan pengabdian terhadap masyarakat lokus UKM dan Stunting, yang ditempatkan di Kecamatan Taluditi yakni Desa Tirto Asri dan Kalimas.

“Dua desa ini yang lokus UKM dan Stunting yang hari ini menjadi prioritas pembangunan nasional. Stunting menjadi isu yang menghangat saat ini, sehingga kami melakukan kerjasama dengan UGM untuk membangun itu, dua desa lokus UKM dan stunting ini akan menjadi pilot project utama di Kabupaten Pohuwato, bahkan ke tingkat nasional, “ terang Husain.

Hadir dalam penjemputan Mahasiswa tersebut, Kepala Baperlitbang Husain Ingo, Assisten Pemerintahan Pemkab Pohuwato, dan Kepala OPD serta Camat Taluditi. (D. Hapulu)

Komentar Facebook

Komentar

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang wajib diisi *

*

x

Berita Lainnya

SMP Negeri 1 Kotamobagu Raih Penghargaan Adiwiyata Tingkat Provinsi Sulawesi Utara 2024

BULAWANEWS.COM, KOTAMOBAGU – Setelah sukses meraih Penghargaan Adiwiyata Tingkat Kota Kotamobagu, SMP Negeri 1 Kotamobagu ...